Pagelaran Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 yang diadakan di JIExpo, Kemayoran telah resmi berakhir pada 5 Mei lalu. PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) turut berpartisipasi pada ajang tersebut dengan menampilkan lini produk andalannya dan melakukan world premiere New Carry Pick Up. Selama sebelas hari pameran, booth Suzuki berhasil menarik perhatian pengunjung dan sukses mendongkrak angka pemesanan kendaraan Suzuki hingga mencapai total 1.350 unit selama IIMS 2019.
“Kami mengucapkan terima kasih atas antusiasme seluruh pelanggan setia Suzuki selama ajang IIMS 2019. Kepercayaan dan dukungan yang telah diberikan konsumen kepada kami membuat capaian penjualan Suzuki mencapai ribuan unit. Prestasi ini tentunya memotivasi kami untuk terus menghadirkan berbagai program penjualan yang menarik serta menghadirkan beragam produk yang dapat memenuhi berbagai kebutuhan pelanggan seperti mobil Kebanggaan Keluarga, All New Ertiga dan juga Rajanya Pick Up, New Carry Pick Up,” ujar Makmur, 4W Sales Director PT Suzuki Indomobil Sales.
Dari berbagai tipe model yang dipasarkan Suzuki selama IIMS 2019, All New Ertiga masih memimpin penjualan mobil penumpang dengan raihan angka 620 unit atau sebesar 46% dari penjualan keseluruhan Suzuki selama IIMS 2019 berlangsung. Selain dilengkapi fitur yang mumpuni, tingginya angka penjualan mobil yang menyandang gelar ‘Car of The Year 2019’ versi tabloid OTOMOTIF ini juga diperkuat oleh dirilisnya varian All New Ertiga Suzuki Sport yang berhasil memberikan kontribusi sebesar 21,5% dari total penjualan model All New Ertiga selama pameran.
Posisi kedua kontribusi penjualan terbesar Suzuki selama IIMS 2019 ditempati oleh mobil niaga andalan Suzuki dengan angka penjualan mencapai 454 unit. Raihan tersebut didukung oleh kehadiran New Carry Pick Up yang diluncurkan secara world premiere pada pembukaan IIMS 2019. Dengan keandalan mesin dan konsep ILMU (Irit bahan bakar, Lama umur pakai, Muat banyak dan Untung di ujung) yang disematkan pada setiap unitnya, Rajanya Pick Up ini berhasil memberikan kontribusi sebesar 34% dari penjualan keseluruhan Suzuki selama IIMS 2019 berlangsung. Sementara 20% penjualan lainnya ditopang oleh lini produk Suzuki seperti Ignis, SX4 S-Cross, Baleno, Karimun Wagon R dan APV yang turut berkontribusi dalam penjualan unit mobil Suzuki pada saat IIMS 2019.
“Kami harap seluruh lini produk serta program penjualan yang kami hadirkan selama IIMS 2019 sesuai dengan harapan pelanggan. Pencapaian kami pada kesempatan ini juga akan terus menjadi tolak ukur bagi Suzuki untuk terus menghadirkan yang terbaik untuk seluruh konsumen.” tutup Makmu
Pada tahun 2023 ini, Bandung ditunjuk sebagai destinasi terakhir dari rangkaian GIIAS The Series 2023 yang telah memeriahkan pasar Jakarta, Surabaya, dan Semarang sebelumnya. Bandung dikenal sebagai salah satu kota dengan putaran ekonomi terbesar di Indonesia, sehingga tidak mengherankan bila... selengkapnya
Tak lama lagi, Suzuki bakal menghadirkan Jimny terbaru. Bahkan spesifikasi dan bocoran harga dari mobil bergaya off road yang paling melegenda dari Suzuki ini juga telah beredar luas di media. Nah, kali ini VIVA mencoba merangkum beberapa catatan penting dari new Jimny... selengkapnya
Memasuki musim hujan, ada banyak hal yang harus diperhatikan untuk merawat mobil agar tetap awet. Salah satunya adalah dengan melakukan perawatan pada bagian eksterior seperti cat mobil. Perlu diketahui, cat mobil yang terus-menerus terkena air hujan akan berpengaruh pada keawetan... selengkapnya
Belum ada komentar